Jayapura, Nokenlive.com – Ribuan masyarakat Kota Jayapura ikut meramaikan Pawai Budaya Nusantara dan konvoi merah putih dalam rangka memperingati HUT ke-73 Republik Indonesia.
Baik ASN Pemerintah Kota Jayapura, TNI/Polri, komunitas motor, paguyuban, maupun pencinta otomotif lainnya di Kota Jayapura.
Rombongan pawai budaya ini di lepas oleh Wakil Walikota Jayapura, Ir. Rustan Saru yang berlangsung pukul 14.00 WIT, dan Konvoi tersebut dipimpin Walikota Jayapura dan Kapolres Jayapura Kota.
Benhur Tommy Mano mengatakan bahwa Kota Jayapura sebagai bagian dari NKRI tidak ada yang bangun negara di atas negara, tidak ada yang merusak kesatuan dan persatuan bangsa ini, Kekuatan besar bangsa ini adalah kebhinekaan dalam NKRI, yang di telah terwujud di Kota Jayapura selama ini.
“Saya berterima kasih sekaligus mengapresiasi seluruh paguyuban dan komunitas yang ada di Kota Jayapura, karena telah menjaga persatuan dan kesatuan di kota ini,” Ungkap Walikota Jayapura.
Untuk itu dirinya menghimbau agar masyarakat tetap menjadi satu bagian dari NKRI, jangan tercerai-beraI, jangan terpecah-belah dan untuk menjaga toleransi.
“Ini rumah kita bersama, mari jaga kerukunan di tanah ini dalam bingkai NKRI, jayalah Kota Jayapura jayalah Papua jayalah Indonesia,” katanya.
Pawai Budaya Nusantara dan konvoi merah putih mengambil titik Start dari Kantor Wali Kota Jayapura, melintasi Jalan Polimak, Jalan Ahmad Yani, Hotel Horizon, Jalan Percetakan, Gedung BI, Mal Jayapura, Dok II, Kodim XVII / Jayapura, Dok V Atas, PDAM Papua.
Kemudian SMKN 1 Jayapura, Dok V Bawah, Kantor Dinas PUPR Provinsi Papua, melewati Kantor Gubernur Papua, GOR Cenderawasih, Hamadi Lantamal X Jayapura, Entrop, Skyline dan finish di GOR Waringin Kotaraja. (Uya)
Apa komentar anda ?