Jayapura Nokenlive.com – Manajemen Persipura Jayapura memastikan tetap menggunakan Stadion Mandala Jayapura untuk melakoni laga pekan ketiganya menjamu PS. Sleman pada lanjutan Kompetisi Liga 1 yang bergulir, Sabtu (31/05) mendatang.
Hal itu menyusul Stadion Mandala masih direkomendasikan ke pihak operator liga untuk tetap dijadikan sebagai homebase Persipura, apalagi manajemen telah menyurat kepada pemerintah Papua untuk meminta ijin penggunaan Stadion mandala.
Kepastian itu disampaikan langsung Sekretaris Umum Persipura Jayapura Rocky Bebena saat ditemui sejumlah wartawan di Jayapura, Kamis (23/05/2019).
“Untuk homebase pertandingan ketiga masih rekomendasikan Stadion Mandala di laga ketiga jamu PS. Sleman,” katanya.
Lanjut kata Rocky, kepastian tetap menggunakan Stadion Mandala. Pasalnya hingga saat ini pemerintah provinsi belum memastikan kapan direnovasinya Stadion untuk kepentingan penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) 20 tahun 2020 Papua.
“Kita juga sudah menyurat ke Pemprov, Disorda, dan KONI Papua untuk penggunaan Stadion Mandala, karena kita juga belum tahu kepastian kapan mulai tahapan pekerjaan direhabnya untuk kepentingan PON 2020 Papua,” ungkapnya.
Apalagi Stadion yang menjadi kebanggaan masyarakat Kota Jayapura ini sudah dilakukan verifikasi oleh pihak operator liga maupun AFC.
“Stadion mandala ada beberapa catatan seperti rumput lapangan, tiang gawang, ruang ganti yang direhap untuk memenuhi standar verifikasi Liga dan AFC yang kita ikut workshop di Jakarta sana tanggal 27 klub lisensi AFC,” akunya.
Lebih lanjut dikatakan, bahwa Stadion Mandala dinyatakan lolos verifikasi klub lisensi AFC, namun ada beberapa catatan bagian yang perlu dibenahi. Sehingga diharapkan Persipura bisa tetap bermain di Stadion Mandala.
Apalagi jadwal tanding Persipura menjamu PS. Sleman diubah lebih cepat dari sebelumnya/
“Mudah-mudah dipertandingan tanggal 31 Mei besok bisa bermain di Mandala, karena jadwal terakhir pertandingan dirubah dari seharusnya jam 18.30 WIB harus dirubah jam 18.00 atau 8 malam,” jelasnya.
“Bahkan kemungkinan besar laga home kedua Persipura akan berganti ke laga away markas PSM Makassar karena ada permintaan sendiri dari mereka, sebab tanggal 16 Juni ada pertandingan AFC, jadi yang seharusnya home bisa away dulu ke PSM,” tandasnya.
(Yod)
Apa komentar anda ?