Biak, Nokenlive.com – Upacara pengibaran Bendera merah putih dalam rangka memperingati HUT Hari Perhubungan Nasional ( HARHUBNAS) ke -47, di pimpin langsung oleh Plt Bupati Biak Numfor, Herry Aryo Naap. S.Si. M.pd, bertempat di Dermaga umum kelas II Biak Numfor Jln. Jend. Sudirman, Kel. Wapnour, Distrik Biak Kota, Senin (17/9/18).
Dengan mengusung tema “Guyub Rukun Untuk Mewujudkan Konektivitas dan Keselamatan Transportasi yang lebih baik “, dihadiri oleh sekitar 150 orang dari berbagai instansi baik dari Unsur Tni-Polri, Pemerintah Daerah, serta pimpinan BUMN-BUMD di Kabupaten Biak Numfor.
Sebelum membacakan sambutan dari Menteri Perhubungan RI, Plt Bupati Biak Numfor mewakili Pemerintah Daerah mengucapkan Dirgahayu Harhubnas ke 73, dengan harapan bisa semakin memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi, dalam sambutannya yang di bacakan oleh Plt Bupati Biak Numfor, menyampaikan ucap syukur kehadiran Allah SWT, karena atas limpahan rahmat dan karunianya maka upacara bendera tanggal 17 September 2018 yang kita peringati sebagai Harhubnas bisa terselenggara.
“Pada peringatan Harhubnas kali ini telah dilakukan penilaian pelayanan prima sektor transportasi yang diadakan setiap dua tahun sekali meliputi pelayanan publik baik unit pemerintahan BUMN, maupun swasta dilingkungan perhubungan,” jelas Menteri Perhubungan.
Masih dalam sambutan Menteri Perhubungan RI, dikatakan Dalam rangka memperingati Harhubnas tahun 2018, telah diagendakan sejumlah kegiatan perlombaan dan pertandingan di bidang seni dan olah raga serta bakti sosial.
“Dengan harapan dapat menumbuhkan rasa kebersamaan jiwa korsa dan sportivitas dalam kehidupan kita sehari-hari,” Ujar Menteri Perhubungan dalam sambutan tertulisnya.
Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi Berharap peringatan Harhubnas dapat menjadi wahana untuk meningkatkan prestasi serta memperkokoh rasa persatuan, persaudaraan dan kekeluargaan segenap insan perhubungan dimanapun berada.
Selesai pelaksanaan upacara Harhubnas dilanjutkan dengan makan-makan bersama yang di adakan di atas Kapal Tol Laut yang sedang berlabu di dermaga Biak Numfor. (RR)
Apa komentar anda ?