Jayapura, Nokenlive.Com – Sekda Kota Jayapura Evert Nikolas Meraudje kepada wartawan menyebutkan, di hari pertama kerja pasca libur hari raya keagamaan terlihat kehadiran pegawai dilingkungan pemerintah kota jayapura masih sekitar 60 hingga 70 persen.
Hal ini dikatakan sekda saat dijumpai wartawan di kantor walikota jayapura pada kamis, (30/1/25) siang.
Sambung Evert Nikolas Meraudje, meskipun kehadiran pegawai belum seratus persen, tetapi kegiatan pelayanan maupun pekerjaan sudah berlangsung di tiap instansi dilingkungan pemerintah kota jayapura, “ Ucapnya.
Sekda Kota Jayapura berharap senin mendatang dibulan yang baru minggu pertama seluruh pegawai negeri sipil dilingkungan pemkot jayapura sudah masuk, dan jangan menambah libur lagi, “ Tuturnya.
Pamanggori / NL
Apa komentar anda ?