Jayapura, Nokenlive.com – John Tabo Bupati Kabupaten Mamberamo Raya, mengatakan, saat ini pihaknya sedang berupaya menyelesaikan pekerjaan rumah terkait temuan badan pemeriksaan keuangan republik Indonesia yang mencapai 900 milyar lebih yang tidak di tuntaskan kepala daerah sebelumnya.
dan syukur puji Tuhan kami sementara menyelesaikan temuan tersebut meskipun baru menjabat sebagai kepala daerah baru satu tahun sembilan bulan di Kabupaten Mamberamo Raya.
” Saya bersama jajaran bersyukur atas kerja keras dan kerjasama, kita bisa secara perlahan menuntaskan temuan BPK RI yang di tinggalkan para kepala daerah sebelumnya, dan terbukti hasil setelah menerima LKP pemerintah daerah kita dapat menurunkan nilai yang sembilan ratus milyar bisa diselesaikan sekitar 160 milyar lebih, ” Jelasnya.
Sambung mantan Bupati Tolikara ini, sejak Januari hingga Juni lewat inspektorat kabupaten Mamberamo Raya kita menindaklanjuti temuan BPK RI sehingga bisa selesaikan sekitar 340 Milyar lebih,” Ujarnya
Ditambahkan orang nomor satu di Kabupaten Mamberamo Raya ini, pihaknya berupaya bersama inspektorat kabupaten Mamberamo Raya untuk selesaikan temuan yang sisa dari tiga ratus sekian milyar menjadi dua ratus milyar sebelum akhir tahun 2023, yang tersisa empat bulan ke depan nantinya.
Dan berharap seluruh opd dilingkungan pemerintah kabupaten Mamberamo Raya untuk meningkatkan kinerja pelayanan terbaik kepada masyarakat yang bersih dan bebas korupsi guna mendukung pembangunan di segala bidang yang muaranya tercapainya kesejahteraan dan kemakmuran bagi masyarakat di kabupaten Mamberamo Raya yang lebih baik di masa mendatang, ” Cetusnya.
(Andika Paman)
Apa komentar anda ?