Jayapuara, Nokenlive.com

Sambut natal 25 Desember tahun 2022, kepolisian daerah kota Jayapura melalui pengurus Bhayangkari Polresta Jayapura Kota melaksanakan kunjungan kasih dengan program Polisi Santa yang berlangsung digedung sekolah minggu jemaat GKI Eden Tanjung Ria Dok XI, Jayapura Utara, Kamis, (22/12/22).
Saat dijumpai wartawan usai kegiatan, ketua Bhayangkari Polresta Jayapura Kota, Ny. Ayu Diah Viktor Mackbon mengatakan, melalui kegiatan Polisi Santa tahun ini, akan bermanfaat buat masyarakat kota Jayapura.
“Seperti yang dilakukan pada sore ini digedung sekolah minggu jemaat GKI Eden Tanjung Ria,” ucapnya.
Ketua Bhayangkari, Ayu Diah Viktor Mackbon mengatakan, kegiatan ini dalam rangka kerjasama pengurus Bhayangkari Polresta Jayapura Kota Jayapura dalam rangka berbagi kasih dengan masyarakat diwilayah hukum Polresta Jayapura, mulai dari wilayah Jayapura Utara, Jayapura Selatan, Abepura, hingga Muara Tami, ” tutur Nyonya Ayu Diah Viktor Mackbon,.
Ayu Diah Mackbon Istri mengungkapkan, momentum perayaan natal ini, seluruh masyarakat diajak ikut serta menjaga situasi kamtibmas di wilayah Jayapura Kota.
Ia juga mengungkapkan, membangun komunikasi yang intens dengan pihak kepolisian ditiap distrik yang ada dalam rangka membantu menciptakan situasi lingkungan yang aman, nyaman, tertib juga tentram demi mewujudkan kedamaian selama perayaan natal tahun 2022 dan memasuki tahun baru 2023 mendatang.
Dalam kunjungan ke jemaat GKI Eden Tanjung Ria dok sembilan, Bhayangkari Polresta Jayapura Kota memberikan bingkisan kasih buat anak-anak sekolah minggu, serta pengasuh sekolah minggu.
Ada bingkisan khusus dari santa claus buat anak-anak yang dapat menjawab pertanyaan seputar kelahiran Tuhan Yesus dan hadiahnya langsung diserahkan oleh ketua bhayangkari Polresta Jayapura Kota.
Sementara itu mewakili pengurus sekolah minggu par sektor abara Jemaat GKI Eden Tanjung Ria menyampaikan banyak terima kasih atas kunjungan kasih dari Polresta Jayapura bagi anak-anak kami.
“Ini merupakan sebuah kebanggan besar dan patut diapresiasi semoga pihak Polresta Jayapura Kota bersama pengurus bhayangkari Polresta Jayapura diberkati oleh Tuhan dalam tugas sehariannya.(ANDIKA PAMAN)
Suasana berbagi kasih ketua Bhayangkari Polresta Jayapura Kota, Ny. Ayu Diah Viktor Mackbon dengan anak sekolah minggu par abara GKI Eden Tanjung Ria di dok IX, Kamis, (22/12/22). (FOTO ANDIKAN PAMAN)
Apa komentar anda ?