Jayapura, Nokenlive.com,- Pemerintah Kota Jayapura melalui Dinas Sosial menyerahkan sejumlah bantuan sosial kepada 39 penerima manfaat, hal ini dilakukan dalam rangka menyambut HUT RI Ke – 73 tahun.
Bantuan tersebut terdiri dari Bahan Bangunan Rumah (BBR) bagi warga miskin sebanyak 15 Kepala Keluarga, bantuan sarana dan prasarana rumah ibadah sebanyak 11 rumah ibadah dan pemberdayaan Usaha Ekonomi produktif (UEP) bagi warga Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) sebanyak 13 orang.
Wakil Walikota Jayapura, Rustan Saru berharap Setiap OPD membuat program yang mampu merangkul para tokoh agama, karena tokoh agama merupakan sosok yang paling menonjol dan dominan yang mampu menyatu dengan semua komunitas dan kalangan.
” Perlu diberi pembinaan dan bantuan guna menunjang kehidupan pelayanan di masyarakat dalam menunaikan ibadah,” kata Wakil Wali Kota Jayapura, Ir. Rustan Saru, MM Usai Penyerahan Bantuan Sosial Bagi Penerima Manfaat di Kota Jayapura 2018 di Hotel Grand Talent Abepura, Rabu ( 01/08/18).
Nominal bantuan BBR sebesar Rp 28 Juta dan bantuan sarana-prasarana sebesar Rp 20 Juta yang bersumber dari DPA Dinas Sosial.
Sementara itu menurut kepala dinas sosial kota jayapura, Irawadi SH, MSi Tujuan dari pembinaan dan penyerahan bantuan ini guna memberikan penguatan kepada lembaga agama dalam membina umat, menjadi mitra pemerintah dalam mewujudkan misi pertama Pemerintah Kota Jayapura.
“Meningkatkan Kualitas Hidup Umat Beragama dan Meningkatkan Peran di Bidang Sosial Kemasyarakatan dengan Kepedulian terhadap Masalah-masalah Sosial, ” ungkap Irawad. ( Surya )
Apa komentar anda ?