Wamena, Nokenlive.com – Penyaluran bantuan yang dilakukan di Halaman Kantor Distrik Wamena kota sangat berpotensi terjadinya penularan Virus Covid-19.
Karena hampir ratusan orang yang datang berkerumun di depan Kantor Distrik Wamena kota.
“Tindakan ini sangat membahayakan, dimana potensi penularan virus Covid-19 sangat tinggi, ” Ungkap Mully Wetipo, selalu Relawan dan Pemerhati Covid-19 Jayawijaya.
Menurutnya, upaya yang dilakukan Pemerintah Jayawijaya sangat baik dan terpuji.
Namun untuk cara penyaluran bantuannya harus dievaluasi, sehingga tidak terjadi kerumunan massa yang begitu banyak hingga saling berdempetan.
Dirinya menyarankan, setidaknya aparat keluarahan dan RW serta RT dapat diaktifkan untuk melakukan penyaluran bantuan, karena yang lebih tahu dan mengenal warganya adalah RW dan juga RT.
Dirinya menyayangkan, walaupun jam aktifitas sudah diberlakukan oleh pemerintah sejak jam 6 Pagi hingga jam 12 siang, namun hal itu tidak diindahkan.
Selalu relawan, dirinya menghimbau agar kegiatan berkerumun tidak lagi terjadi, maksudnya akan tidak terjadi potensi terjadinya penularan Virus Covid-19.
(Ema/Jack)
Apa komentar anda ?