Jayapura, Nokenlive.com,- Janji BTM – HARUS untuk membangun sarana wisata Trem bagi masyarakat Kota Jayapura bakal terealisasi dalam waktu dekat.
Terealisasinya rencana pembangunan kereta gantung sebagai sarana wisata masyarakat kota Jayapura, setelah PT. Freeport Indonesia menyatakan siap membantu pembangunan sarana Wisata yang rencananya akan melintas di atas Pusat Kota Jayapura dari Bukit TVRI Papua ke Kawasan Wisata Puncak Jayapura City Polimak itu.
Hal ini di sampaikan Walikota Jayapura, Benhur Tommy Mano saat melantik Plt Kepala Dinas Perhubungan kota jayapura, Rabu (29/08/18).
Menurut Tommy Mano pihak Freeport telah menghubunginya dan menyatakan akan segera menemui dirinya dalam waktu dekat guna membahas pembangunan sarana wisata tersebut.
” mereka telah hubungi saya dan mungkin dalam minggu ini akan kita bahas untuk pembangunan trem itu, ” Ungkap BTM.
BTM juga mengingtakan OPD terkait untuk fokus membenahi kawasan pantai dok II jayapura dengan merenovasi sejumlah infrastruktur pendukung sedangkan untuk rencana reklamasi pantai tersebut kata BTM akan di lakukan di tahun anggaran berikutnya di tahun 2019.
” untuk itu para OPD juga harus memikirkan untuk bagaimana kita perbaiki juga Pantai Dok II itu, supaya masyarakat ini nyaman.” Imbuhnya.
Walikota, Benhur Tommy Mano, memang sangat konsen untuk membangun berbagai sarana hiburan dan wisata bagi warganya dikota ini mengingat banyak potnesi yang dimiliki daerah ini.
Pantai Dok II adalah satu dari sekian banyak banyak wisata yang di miliki Kota Jayapura yang sangat ramai dikunjungi warga kota pada saat hari libur maupun hari biasanya sebagai tempat bersantai dan berolah raga.
( Surya )
Apa komentar anda ?