Jayapura, Nokenlive.com – Dinas Kesehatan Provinsi Papua bekerja sama dengan dokter praktek swasta guna mencegah penularan penyakit malaria.
“Pencegahan malaria kerja sama dengan praktek-praktek dokter swasta dan laboratorium swasta yang cukup banyak di kabupaten,” kata Kepala Unit Pelaksana Teknis AIDS, TB, dan Malaria Dinkes Papua, dr. Beeri Wopari di Jayapura, Senin.
Dinas Kesehatan harus membangun jejaring kerja, kata dia, karena banyak masyarakat yang tidak berobat ke puskesmas karena sibuk dan sebagainya, sehingga mereka lebih memilih untuk pergi berobat ke dokter praktek.
“Nah disitu dokter praktek temukan malaria, sementara obat malariannya ada di puskesmas, obat program ya, obat anti malaria, nah ini yang harus kerja sama,” katanya.
Dengan demikian, lanjut dia, dimanapun masyarakat bisa datang periksa dan ternyata mereka malaria maka dicatat dan dilaporkan sehingga bisa mendapatkan obat.
Ia menambahkan, sehingga masing-masing dinkes kabupaten/kota bisa bekerja secara komprehensif.
“Nah ini kalau bisa dikerjakan secara serentak baru bisa menurunkan kasus malaria secara cepat,” kata Beeri. (NL3)
Apa komentar anda ?